Polsek Kertapati Tak Mampu Basmi Gudang BBM Di Wilkumnya Diduga Kenyang Terima Setoran Bulanan dari 8 Gudang Mafia BBM Ilegal

Polsek Kertapati Tak Mampu Basmi Gudang BBM Di Wilkumnya Diduga Kenyang Terima Setoran Bulanan dari 8 Gudang Mafia BBM Ilegal

Palembang – Menjamurnya gudang BBM ilegal di Kelurahan Keramasan dan Kelurahan Karya Jaya, Kecamatan Kertapati, Kota Palembang, membuat wilayah tersebut bak surga bagi para mafia BBM ilegal. Terdapat setidaknya 8 hingga 9 gudang BBM ilegal yang beroperasi bebas tanpa tersentuh hukum.

Situasi ini menimbulkan kecurigaan di kalangan masyarakat. Mereka mempertanyakan kenapa aktivitas ilegal tersebut seolah dibiarkan begitu saja. Salah seorang warga setempat yang tidak ingin disebutkan namanya menduga adanya praktik setoran bulanan yang diterima oleh oknum aparat penegak hukum.

“Kami menduga kuat aparat penegak hukum pasti sudah dapat setoran dari mafia BBM ilegal. Aneh juga di zaman sekarang, penegak hukum malah melanggar hukum,” ungkapnya dengan nada kecewa.

Masyarakat pun berharap pihak berwenang segera mengambil tindakan tegas terhadap aktivitas ilegal ini dan mengusut dugaan keterlibatan oknum aparat yang melindungi bisnis BBM ilegal tersebut. “Kami ingin keadilan ditegakkan, dan hukum tidak pandang bulu,” tambah warga lainnya.

Hingga berita ini diturunkan, pihak Polsek Kertapati belum memberikan tanggapan resmi terkait tuduhan ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page