Berawal Dari Honorer Dan Sopir Pejabat, Kini jadi Bawaslu Empat Lawang

Berawal Dari Honorer Dan Sopir Pejabat, Kini jadi Bawaslu Empat Lawang

Empat Lawang (Sumsel) jurnalsumsel86.my.id – Nasib orang siapa yang tau, contohnya Rudi Karnain Ketua Bawaslu Empat Lawang periode 2023-2028 ternyata sebelumnya pernah menjadi sopir wakil bupati Yulius Maulana.

Rudi Karnain bersama Ahmad Fatria Arsasi serta Hengki Gunawan terpilih sebagai Bawaslu Kabupaten Empat Lawang berdasarkan pengumuman yang terekam dalam salinan Nomor: 2571.1/KP.01.00/K1/08/2023, telah ditandatangani oleh Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja.

Rudi merupakan putra asli Desa Tanjung Ning Simpang Kecamatan Saling Kabupaten Empat Lawang. Saat ini Rodi Karnain berusia 36 tahun.

Sebelum terpilih sebagai ketua Bawaslu Kabupaten Empat Lawang, Rudi menurut keterangan sumber yang dipercaya sempat menjadi Honorer di salah satu Dinas di Kabupaten Empat Lawang dan terakhir menjadi sopir mantan wakil bupati empat lawang Yulius Maulana.

“Ya dulu pernah honorer di pemadam kebakaran kalau gak salah, dan terakhir Rudi rutin ikut jika Yulius Maulana keluar, sopir cadanganlah istilahnya,” terangnya, Selasa (14/11/2023).

Ia pun berharap Bawaslu memegang teguh sumpah janji dan bisa bersikap netral di Pileg maupun Pilkada kedepan.”Untuk Pileg dan Pilkada diminta untuk tindak tegas terhadap pelanggaran yang terjadi,”harapnya (Yayan)

You cannot copy content of this page